Model Kandang Pintar Dilengkapi Video Monitoring Berbasis IOT

  • Kode Repository : SKI44/ILH/18
  • NPM : 065114036
  • Nama : Ilhma Anwari
  • Pembimbing 1 : -Dr. Prihastuti Harsani, M.Si
  • Pembimbing 2 : -Agung Prajuhana Putra, M.Kom
  • Abstrak : -MODEL KANDANG PINTAR DILENGKAPI DENGAN VIDEO MONITORING BERBASIS IOT Ilham Anwari Program Studi Ilmu Komputer, F-MIPA Universitas Pakuan Ilhamanwari07@gmail.com ABSTRAK Model kandang pintar menggunakan Arduino UNO sebagai CPU yang berfungsi sebagai pengendali utama dari keseluruhan sistem atau dapat disebut sebagai otak dari sistem penggerak ini, sensor ultrasonik, motor servo, Nodemcu, Relay, Dimmer Light dan kamera masing masing komponen tersebut mempunya fungsi dan output sendiri. Tujuan penelitian adanya alat ini untuk membantu masyarakat khususnya yang hoby memelihara hewan dan suka berpergian jauh, dengan alat ini pemelihara hewan dapat memantau peliharaannya dari jarak jauh menggunakan aplikasi android yang terlah di buat dan tersambung ke kandang tersebut menggunakan koneksi internet. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan metode penelitian bidang hardware programing diantaranya yaitu Perencanaan Rancangan Penelitian, Penelitian, Pengetesan Komponen, Desain Sistem Mekanik, Desain Sistem Listrik, Desain Perangkat Lunak, Test Fungsional, Integrasi atau Perakitan, Tes Fungsional Keseluruhan Sistem. Alat ini sudah melalui tahap uji validasi, uji coba struktual, uji coba fungsional Setelah melalui proses pengujian secara umum sistem dapat berjalan dengan baik sesuai dengan fungsi dan tujuannya masing-masing. Proses dilakukan untuk mengetahui seberapa jauh tingkat efektifitas serta optimalitas sistem yang dibangun serta mengetahui kemungkinan adanya hambatan teknis yang mungkin terjadi.
  • Program Studi : Ilmu Komputer