Perbandingan Ekstrak Daun Gambir (Uncaria gambir (W.Hunter) Roxb.) Hasil Maserasi dan Microw Ave Assisted Exstraction (MAE) Serta Produk Gambir Di Pasaran Terhadap Propionibacterium acnes)
Kode Repository :SKF109/ANN/22
NPM :066117221
Nama :Annisa Dwi Yanti
Pembimbing 1 :-apt. Dra. Ike Yulia W., M.Farm
Pembimbing 2 :-Fitria Dewi Sulistiyono, M.Si
Abstrak :-ABSTRAK
Tanaman gambir merupakan tumbuhan yang tumbuh di kawasan tropis yang berpotensi sebagai antibakteri, antinematoda, antidiare, astringen dan tukak lambung. Kandungan kimia dalam tanaman gambir adalah senyawa flavonoid, katekin, zat penyamak dan sejumlah alkaloid seperti derivat tanin. Daun gambir umumnya menggunakan metode maserasi (perendaman) sedangkan metode MAE (Microwave Assisted Extraction) metode dengan bantuan gelombang mikro belum banyak dilakukan. Daun gambir berpotensi untuk digunakan sebagai antibakteri Propionibacterium acnes yang merupakan flora normal kulit yang ikut berperan dalam pembentukan jerawat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri serta menentukan ekstrak terbaik dari daun gambir dengan menggunakan metode maserasi dan MAE serta produk gambir di pasaran terhadap bakteri P.acnes. Konsentrasi Hambat Minimum (KHM) menggunakan metode dilusi padat konsentrasi 20, 25 dan 30%. Pengujian Lebar Daya Hambat (LDH) melalui metode dilusi cakram pada konsentrasi 35, 40, dan 45% serta klindamisin sebagai kontrol positif dan DMSO 10% sebagai kontrol negatif. Hasil penelitian menunjukkan ekstrak hasil maserasi dan MAE serta produk gambir di pasaran memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri P.acnes. Konsentrasi Hambat Minimum (KHM) memiliki aktivitas antibakteri pada konsentrasi 30% dimana ditandai dengan tidak adanya pertumbuhan bakteri.. Ekstrak terbaik dalam menghambat P.acnes adalah produk gambir di pasaran dan konsentrasi terbaik adalah 45% dengan zona hambat pada produk gambir di pasaran sebesar 3,775 mm (kategori lemah), 3,525 mm (kategori lemah) pada maserasi dan 3,492 mm (kategori lemah) pada MAE.
Kata kunci: Tanaman gambir, maserasi dan MAE, Propionibacterium acnes.