Sistem pendukung keputusan pemilihan bibit unggul jahe menggunakan metode fuzzy promethee

  • Kode Repository : SKI03/DAN/22
  • NPM : 065116007
  • Nama : Dandi Gunadi
  • Pembimbing 1 : -Arie Qur'ania M.Kom
  • Pembimbing 2 : -Adriana Sari Aryani, M.Cs
  • Abstrak : -SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN BIBIT UNGGUL JAHE MENGGUNAKAN METODE FUZZY PROMETHEE Dandi Gunadi*, Arie Qur’ania¹, Adriana Sari Aryani² Program Studi Ilmu Komputer, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Pakuan, Bogor. (E-mail: dandi.gunadi.9@gmail.com) ABSTRAK Jahe (Zingiber Officinale Rosc.) merupakan salah satu tanaman obat yang mempunyai banyak kegunaan sebagai rempah, bumbu penyedap, bahan baku industri obat tradisional, fitofarmaka, makanan dan minuman kesehatan. Salah satu faktor pendukung hasil yang baik adalah dengan menggunakan bibit jahe unggulan. Namun untuk memilih bibit jahe varietas unggulan masih sulit karena setiap varietas memiliki keunggulannya masing-masing. Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat (Balittro) memiliki jahe unggulan seperti dari varietas jahe merah yaitu Jahira 1 dan Jahira 2, dari varietas jahe putih kecil yaitu Halina 1, Halina 2, Halina 3 dan Halina 4. Maka dibutuhkan sebuah Sistem Pendukung Keputusan (SPK) sebagai alat bantu untuk merekomendasi pemilihan bibit unggul jahe berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditentukan dari faktor lokasi penanaman seperti ketinggian tempat dan suhu udara. Dari faktor kualitas benih yaitu umur benih dan berat benih. Hal ini untuk memberikan penilaian lebih akurat. Metode Fuzzy Promethee dipilih untuk menyelesaikan permasalahan bersifat multikriteria. Mengubah bilangan asli kedalam bentuk interval dan di proses dalam bentuk peringkat rekomendasi bibit jahe unggul. Kata Kunci : Sistem Pendukung Keputusan, Bibit Unggul Jahe, Fuzzy Promethee
  • Program Studi : Ilmu Komputer