Formulasi Biskuit Dari Tepung Umbi Jalar Ungu ( Impomena batatas L.) Dan Bayam Hijau (Ameranthus tricolor L.) Sebagai Sumber Zat Besi (Fe) Dan Sumber Serat Panguan
Kode Repository :SKF /SUS/23
NPM :066115044
Nama :Fitri Susilowati
Pembimbing 1 :-Drs. Almasyhuri, M. Si., Apt.
Pembimbing 2 :-Cantika Zaddana, S. Gz., M. Si.
Abstrak :-FORMULASI BISKUIT DARI TEPUNG UBI JALAR UNGU (IPOMEA BATATAS L)
DAN TEPUNG BAYAM HIJAU (Amaranthus tricolor L) SEBAGAI SUMBER ZAT
BESI (Fe) DAN SUMBER SERAT PANGAN
Fitri Susilowati, Almasyhuri dan Cantika Zaddana
Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA – Universitas Pakuan
Email: fitrisusilowati34@gmail.com
ABSTRAK
Serat pangan terdiri dari komponen polisakarida, oligosakarida, lignin dan serta senyawa
lainnya. Zat besi memiliki peran dalam siklus organisme hidup, karena merupakan mikro
mineral yang paling banyak di dalam tubuh manusia dan juga hewan, sebagian besar zat besi
terikat stabil dengan protein karena zat besi dalam keadaan bebas dapat menyebabkan
terbentuknya radikal bebas di dalam tubuh. Zat besi berperan banyak dalam sistem biologi,
transport oksigen, pembentukan ATP dan DNA sintesis. Zat besi di dalam darah berperan
sebagai pembawa oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh. Penelitian ini bertujuan untuk
menentukan kandungan proksimat dan serat pangan pada biskuit campuran tepung ubi jalar
ungu dan tepung bayam hijau, menentukan kadar zat besi dan menetapkan formula biskuit
tepung ubi jalar ungu dan tepung bayam hijau yang paling disukai oleh panelis. Berdasarkan uji
hedonik, biskuit formula 3 dengan perbandingan tepung ubi jalar ungu dan tepung bayam hijau
( 40:40) memiliki rata-rata tertinggi (disukai) oleh panelis. Hasil uji proksimat pada biskuit
yang paling disukai oleh panelis memiliki kandungan kadar air sebesar 4,94%, kadar abu
4,41%, kadar protein 8,89%, kadar lemak 24,27%, kadar karbohidrat 57,33%, kadar serat
pangan 11,76%. Hasil kandungan proksimat yang terdapat dalam biskuit tersebut telah
memenuhi persyaratan mutu biskuit 2973-2011 dan memiliki kadar zat besi (Fe) sebesar
41,236 mg.
Kata kunci : Biskuit, Ubi Jalar Ungu, Bayam Hijau, Zat Besi, Serat Panga