IMPLEMENTASI AUGMENTED REALITY SEBAGAI MEDIA PROMOSI PENYEWAAN BUS PARIWISATA AGAM TUNGGA JAYA
Kode Repository :SKI71/ALF/22
NPM :065118327
Nama :Alfreza Arezanto Irawan Putra
Pembimbing 1 :Dr. Herfina, S.Kom., M.Pd., M.Kom.
Pembimbing 2 :Halimah Tus Sa'diah, M.Kom.
Abstrak :IMPLEMENTASI AUGMENTED REALITY SEBAGAI
MEDIA PROMOSI PENYEWAAN BUS PARIWISATA
AGAM TUNGGA JAYA
Alfreza Arezanto Irawan Putra
Program Studi Ilmu Komputer, FMIPA, Universitas Pakuan
Jl. Pakuan, Tegalega, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16143
alfreza065118327@unpak.ac.id
Abstrak
Media promosi adalah salah satu komponen penting untuk mempromosikan suatu produk
kepada konsumen. Khususnya pada jasa penyewaan bus pariwisata, yang dimana diharapkan
pihak jasa penyewaan bus pariwisata dapat memberikan informasi yang akurat terkait apa yang
ditawarkan kepada konsumennya. Penggunaan brosur yang hanya tertulis atau hanya
tergambarkan secara 2D saja sebagai media promosi saat ini dirasa masih kurang. Hal ini
membuat konsumen kurang memahami secara detail fasilitas yang tersedia. Untuk mengatasi
hal tersebut, salah satu caranya adalah dengan menerapkan teknologi Augmented Reality.
Dalam penelitian ini, ada beberapa manfaat dan fitur yang dihadirkan, seperti: memberikan
layanan informasi secara visual kepada konsumen seperti apa fasilitas yang terdapat pada
setiap kelasnya, memberikan layanan informasi secara visual berupa objek 3D kepada
konsumen seperti apa armada bus yang digunakan, untuk dapat meningkatkan mobilitas jumlah
konsumen melalui pemanfaatan teknologi Augmented Reality, dan untuk meminimalisir
konsumen terkena calo atau oknum tidak bertanggung jawab. Aplikasi ini juga telah diuji
dengan pengujian structural, fungsional, respon time loading, uji marker, dan uji usability. Untuk
hasil uji coba usability menggunakan System Usabilty Scale (SUS) dari 30 responden adalah
78. Berdasarkan analisis, dapat diketahui bahwa penilaian responden 78 poin bermakna
predikat “Excellent” dan peringkatnya adalah B.
Kata kunci: Bis, Augmented Reality, System Usability Scale, Marker, Unity3D