Uji stabilitas sediaan hand a body lotion ekstrak ampas biji kopi robusta (Coffea canephora) Dan kayu manis (Cinnamomum barmannii)
Kode Repository :SKF /YUL/23
NPM :066118080
Nama :Yulianti Choirunnisa
Pembimbing 1 :-apt. Novi Fajar Utami, M.Farm
Pembimbing 2 :-apt. Septia Andini, M.Farm
Abstrak :-UJI STABILITAS SEDIAAN HAND & BODY LOTION EKSTRAK AMPAS BIJI KOPI ROBUSTA (Coffea canephora) DAN KAYU MANIS (Cinnamomum burmani)
Yuliyanti Choirunnisa*, Novi Fajar Utami, Septia Andini
Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA-Universitas Pakuan
Jalan Pakuan PO. BOX 452, Bogor 16143
Email: yuliyantichoirunnisa91@gmail.com
ABSTRAK
Ampas kopi memiliki kandungan kafein, asam organik, mineral, antioksidan, serta senyawa aktif seperti flavonoid. Ekstrak kulit kayu manis mengandung polifenol (tannin, flavonoid) dan minyak atsiri fenolik yang memiliki aktivitas antioksidan. Hand & body lotion merupakan emulsi cair yang mengandung fase minyak dan fase air yang distabilkan oleh emulgator. Pengujian stabilitas dilakukan untuk mendapatkan informasi mengenai stabilitas sediaan periode penggunaan dan dalam kondisi penyimpanan tertentu. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui mutu fisik dan stabilitas sediaan hand & body lotion ekstrak ampas kopi robusta dan kayu manis. Sediaan dibuat sebanyak 4 formula. F0 merupakan basis hand & body lotion tanpa penambahan ekstrak. Formula hand & body lotion F1, F2, dan F3 diberikan penambahan ekstak ampas kopi robusta dengan konsentrasi 2% dan ekstrak kulit kayu manis dengan konsentrasi 0,25%, 0,5%, dan 0,75% pada masing-masing formula. Berdasarkan hasil penelitian semua formula hand & body lotion pada penelitian ini memenuhi syarat uji mutu fisik. Sediaan hand & body lotion keempat formula stabil selama pengujian stabilitas dipercepat dan cycling test. Serta tidak terjadi pemisahan fase setelah dilakukan uji sentrifugasi dengan kecepatan 3750 rpm selama 5 jam.
Kata kunci : Ekstrak Ampas Kopi Robusta, Ekstrak Kayu Manis, Uji Stabilitas Dipercepat, Cycling Test, Uji Sentrifugasi.
Stability Test of Hand & Body Lotion Preparations Robusta Coffee (Coffea canephora) and Cinnamon (Cinnamomum burmani) extract.