Optimasi Senyawa Flavonoid dari Daun Meniran Menggunakan Natural Deep Eutectic Solvent dan Ultrasond Assisted Exstraction
Kode Repository :SKF98/PUT/22
NPM :066117028
Nama :Nanda Putri Amelia
Pembimbing 1 :-Yulianita, M.Farm.
Pembimbing 2 :-Zaldy Rusli, M.Farm
Abstrak :-OPTIMASI SENYAWA FLAVONOID DARI DAUN MENIRAN MENGGUNAKAN NATURAL DEEP EUTECTIC SOLVENT DAN ULTRASOUND ASSISTED EXTRACTION
Nanda Putri Amalia*, Yulianita, Zaldy Rusli
Program Studi Farmasi, FMIPA, Universitas Pakuan, Bogor
*E-mail: NandaaPA12@gmail.com
Diterima : Direvisi : Disetujui:
ABSTRAK
Meniran (Phyllanthus niruri) merupakan salah satu tanaman yang banyak digunakan sebagai bahan dalam pengobatan tradisional. Meniran mengandung senyawa flavonoid yang dapat bertindak sebagai antioksidan. Dalam mengekstraksi senyawa flavonoid umumnya digunakan pelarut organik. Namun, penggunaan pelarut organik dapat membahayakan bagi manusia dan lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kombinasi NADES (Natural Deep Eutectic Solvent) yang dapat menghasilkan esktrak dengan kadar flavonoid terbaik. Penetapan kadar flavonoid dilakukan dengan menggunakan metode kolorimetri dengan AlCl3 sebagai pereaksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi NADES 1 yaitu Kolin Klorida-Gliserol menghasilkan kadar flavonoid terbaik dibandingkan dengan kombinasi NADES lainnya dengan kadar flavonoid sebesar 1,965 mgQE/g ekstrak cair dengan kondisi optimum yang didapatkan pada waktu 42 menit, suhu 60oC dan rasio NADES 90%.
Kata Kunci: Meniran; Flavonoid; NADES