Implementasi Metode Weight Aggregated Sum Product Assessment Untuk Mengukur Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Marketplace.

  • Kode Repository : SKI05/CAR/22
  • NPM : 065116136
  • Nama : Caruko Hutomo Iriantoro Putra
  • Pembimbing 1 : -Eneng Tita Tosida, S.Tp, M.Si
  • Pembimbing 2 : -Halimah Tus Sadiah, M.Kom
  • Abstrak : -Implementasi Metode Weight Aggregated Sum Product Assessment Untuk Mengukur Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Marketplace. Eneng Tita Tosida1, Halimah Tus Sa’diah2, Caroko Hutomo Iriantoro Putra3 Department of Computer Science, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Universitas Pakuan, Indonesia Email : enengtitatosida@unpak.ac.id; caroko.065116136@unpak.ac.id Abstrak —Persaingan dalam perdagangan memberikan tuntutan tersendiri dalam ketersediaannya kemudahan dan pelayanan kepada konsumen. Berbagai strategi harus dilakukan oleh para pelaku bisnis online, dengan memberikan kemudahan fasilitas dan pelayanan yang baik. Dengan demikian akan meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap suatu marketplace online. Sehingga konsumen memberikan penilaian positif. Penilaian yang baik dari konsumen sangat berpengaruh terhadap reputasi dari marketplace itu sendiri. Perbandingan pada marketplace akan menjadi pertimbangan yang sangat penting dalam menyeleksi marketplace yang layak direkomendasikan untuk para calon pembeli. Oleh karena itu, perlu adanya perankingan marketplace sehingga diharapkan dengan perankingan ini dapat menimbulkan rasa kepercayaan dan keamanan saat membeli. Seiring dengan berkembangnya teknologi, maka berkembang pula suatu aplikasi manajemen yaitu menggunakan Sistem Penunjang Keputusan (SPK). Aplikasi ini dapat digunakan untuk meningkatkan efektifitas dalam pengambilan keputusan dan memecahkan masalah yang terstruktur maupun tidak terstruktur. Sistem Penunjang Keputusan pemilihan marketplace ini akan dibangun menggunakan metode Weight Aggregated Sum Product Assessment (WASPA). Kelebihan dari metode Waspa adalah adanya pembandingan secara berpasangan pada setiap kriteria yang dimiliki oleh suatu permasalahan pada setiap kriteria sehingga menghasilkan suatu bobot nilai yang konsisten untuk masing masing kriteria maupun subkriteria berdasarkan dengan memperhatikan menu-menu dan fasilitas. Oleh karena itu berdasarkan permasalahan diatas, penelitian ini difokuskan untuk mengetahui marketplace yang terbaik maka dibuatlah Implementasi Metode Weight Aggregated Sum Product Assessment untuk mengukur tingkat kepuasan masyarakat terhadap marketplace. Berdasarkan hasil perhitungan menggunakan metode Waspa bahwa Lazada memiliki nilai yang tertinggi yaitu 0.8438 lalu diikuti dengan Bukalapak dengan nilai 0.5055, Tokopedia dengan nilai 0.4224, Shopee dengan nilai 0.4115 dan Blibli dengan nilai 0.3686. Kata kunci —Metode WASPA, Marketplace, E-Commerce, Sistem Penunjang Keputusan.
  • Program Studi : Ilmu Komputer