Aplikasi Model Regresi Logistik Multinormal Untuk Menganalisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pembelian Smartphone Smartphone Di Shopee
Kode Repository :SKM43/ASI/19
NPM :064114006
Nama :Asido Pradana Saragih
Pembimbing 1 :-Drs. Amar Sumarsa, M. Pd
Pembimbing 2 :-Ani Andriyati, M.Si
Abstrak :-APLIKASI MODEL REGRESI LOGISTIK MULTINOMIAL UNTUK MENGANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBELIAN SMARTPHONE DI SHOPEE
Asido Pradana Saragih1, Amar Sumarsa2, Ani Andriyati2
Program Studi Matematika
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Universitas Pakuan
Bogor
ABSTRAK
Shopee merupakan salah satu toko online yang ada di Indonesia.Beragam fitur dan produk ditawarkan dalam situs Shopee.co.id, mulai dari elektronik, kebutuhan sehari – hari, hingga mainan. Salah satu produk elektronik yang dijual bebas di shopee adalah smartphone. Harga yang murah dan pembayaran yang mudah membuat pengguna smartphone di Indonesia meningkat setiap tahun. Pada penelitian ini peneliti mengangkat masalah apa saja faktor – faktor yang mempengaruhi pembelian smartphone di Shopee. Permodelan matematika menjadi salah satu pemecaham masalah tersebut. Adapun model yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi logistik multinomial. Model regresi logistik multinomial merupakan regresi logistic dimana variabel devendennya bersifat lebih dari dua kategori. Model tersebut dianalisis dengan menduga parameternya, kemudian dilakukan uji kesesuaian model, pengujian secara simultan, dan pengujian secara parsial untuk mengetahui faktor – faktor apa saja yang mempengaruhi pembelian smartphone di shopee. Dari hasil analisis tersebut diperoleh faktor – faktor yang mempengaruhi pembelian smartphone di shopee adalah jenis toko, harga produk, penilaian produk, dan jumlah produk terjual
Kata Kunci : Regresi Logistik Multinomial, Smartphone, Shopee