Abstrak :-MODEL STABILIZER KAMERA MENGGUNAKAN METODE KENDALI PID BERBASIS MIKROKONTROLER
Muhammad Fadlillah, Dr. Andi Chairunnas, S.Kom , M.Pd., M.Kom , Mohammad Iqbal Suriansyah, S.Kom. , M.Kom
Program Studi Ilmu Komputer, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Pakuan
Jl. Pakuan PO BOX. 452, Bogor Telp/Fax (0251) 8375547
Email : Fadlikns@gmail.com
ABSTRAK
Segala aspek kehidupan manusia saat ini dipengaruhi oleh perkembangan teknologi yang pesat dan kamera merupakan salah satu teknologi yang kian maju seiring perkembangan zaman. Kemampuan manusia dalam menghasilkan video pun beragam, seperti : pemanfaatan tali strap kamera dalam pengambilan gambar maupun menggunakan tangan kosong. Teknologi kamera saat ini sudah sangat maju, salah satunya terdapat Optical Image Stabilizer (OIS) yang merupakan salah satu solusi untuk mengurangi getaran saat pengambilan gambar. Metode kendali yang digunakan pada penelitian ini adalah kendali PID (Propotional Integral Derivative). Kendali PID ini memiliki 3 buah gain yang bekerja berdasarkan error sistem, yaitu Konstanta proporsional (Kp), Konstanta integratif (Ki), dan Konstanta derivatif (Kd). Pemanfaatan stabilizer kamera ini dapat mengurangi getaran maupun gerakan dari berbagai guncangan sehingga gambar yang ditangkap akan tetap stabil dan konstan. Lalu juga dimanfaatkan Gimbal kamera yang dapat menyesuaikan orientasi pergerakan objek ketika terjadi perubahan sewaktu-waktu, sehingga kamera yang ditempatkan pada Gimbal akan tetap stabil pada tempatnya. Berdasarkan analisis pada hasil pengujian pergerakan motor servo ketika sensor MPU6050 dimiringkan, diketahui bahwa dari 14 kali percobaan dari tiap sudut 0o – 180o pada kedua sumbu yaitu roll dan pitch didapatkan hasil bahwa setelah ditambahkan kontrol PID maka hasil pergerakan dari kamera/smartphone menjadi lebih stabil. Berdasarkan analisis pada pengujian optimasi sudut kemiringan, didapatkan hasil bahwa dari 6 kali percobaan, model stabilizer kamera bergerak stabil dan konstan pada saat nilai sudut 20o – 160o dan posisi setpoint nya di sudut 90o. Untuk sudut kemiringan yang diuji dari 0o – 10o dan 170o – 180o , kemiringan bergerak tidak stabil.
Kata Kunci : Propotional Integral Derivative (PID), Stabilizer, Gimbal, Motor Servo.