Aplikasi Identifikasi Penyakit Ikan Air Tawar Berbasis WEB

  • Kode Repository : SKI03/RID/19
  • NPM : 065114169
  • Nama : Rahmat Ridwan Fazry
  • Pembimbing 1 : -Dr. Sri Setyaningsih,Dra.,M.Si.
  • Pembimbing 2 : -Arie Qur'ania., M.Kom.
  • Abstrak : -APLIKASI IDENTIFIKASI PENYAKIT IKAN AIR TAWAR BERBASIS WEB Rahmat Ridwan Fazry1, Sri Setyaningsih2, Arie Qurania3 Email : rahmatrf169@gmail.com Program Studi Ilmu Komputer FMIPA Universitas Pakuan Bogor ABSTRAK Ikan air tawar saat ini banyak dibudidayakan oleh petambak/petani ikan. Hal ini dipicu oleh meningkatnya jumlah komsumsi ikan dalam kehidupan sehari-hari. Pertumbuhan jumlah petani ikan pun cukup banyak tahun demi tahun seiring dengan jumlah kebutuhan konsumen yang semakin meningkat setiap tahunya. Namun masih banyaknya kendala yang ditemui oleh para pengusaha petenak ikan, sperti penyakit ikan, yang mengakibatkan peternak ikan panen tidak maksimal dan kurangnya jumlah pakar ikan sebagai tempat konsultasi. Sehingga perlu adanya media bantu berupa sistem yang dapat memberi solusi kapan saja. Dengan demikian peternak ikan dapat mengetahui penyakit yang menyerang ikan ternaknya lebih dini. Pada penelitian ini akan dibangun sebuah media konsultasi dengan pendekatan system pakar dengan menggunakan metode Fuzzy Inference Tsukamoto agar penanganan awal penyakit dapat segera dilakukan. Pada metode Fuzzy Inference Tsukamoto, setiap konsekuen aturan penyakit If-Then direpresentasikan dengan suatu himpunan fuzzy keanggotaan monoton lalu diinferensikan. Hasil perhitungan didapatkan dengan model rata-rata terbobot. Berdasarkanpengujian yang dilakukan, sistem pakar ini valid dengan tingkatakurasi sebesar 85% dalam memberikan hasil deteksi yang sesuai dengan pakar, dari hasil data sebanyak 30 percobaan. Selain itu sistem dapat beroperasi baik. Kata Kunci : Sistem Pakar, Penyakit ikan , Fuzzy Inference System, Metode Tsukamoto
  • Program Studi : Ilmu Komputer