FORMULASI GRANUL INSTAN DARI EKSTRAK DAUN BINAHONG (Anredera Cordifotia Ten.Steenis) DENGAN PERBANDINGAN KONSENTRASI POLIVINIL PIROLIDON K-30

  • Kode Repository : SKF73/NUR/23
  • NPM : 066119015
  • Nama : Nurul Husnul Khotimah
  • Pembimbing 1 : -apt. Drs. Almasyhuri, M.Si
  • Pembimbing 2 : -Apt. Rini Ambarwati, M.Si.
  • Abstrak : -FORMULASI GRANUL INSTAN DARI EKSTRAK DAUN BINAHONG (Anredera Cordifolia Ten.Steenis) DENGAN PERBANDINGAN KONSENTRASI POLIVINIL PIROLIDON K-30 Nurul Husnul Khotimah1), Almasyhuri2), dan Rini Ambarwati3) . 1,2,3)Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA – Universitas Pakuan Email: Nurulhusnul00@gmail.com ABSTRAK Binahong (Anredera Cordifolia (Ten) Steen) merupakan tanaman yang berkhasiat sebagai obat herbal. Bagian daun binahong secara tradisional digunakan untuk tujuan pengobatan. Salah satunya adalah pengobatan gangguan pencernaan seperti diare dengan dosis 250 mg/kgBB yang dapat meningkatkan fungsi pencernaan usus. Hal ini, karena binahong memiliki senyawa aktif yaitu flavonoid. Mekanisme kerja flavonoid yaitu dapat merusak permeabilitas dinding sel bakteri sehingga menghambat pertumbuhan bakteri. Daun binahong dapat digunakan sebagai sediaan farmasi salah satunya adalah granul instan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui formula granul instan yang paling baik berdasarkan evaluasi mutu fisik dengan perbedaan konsentrasi PVP K-30. Formula dibuat dengan variasi konsentrasi pengikat (PVP K-30) yaitu F1 1%, F2 1,5% dan F3 2% dengan parameter pengujian granul instan meliputi uji organoleptik, uji kadar air, uji laju alir, uji sudut istirahat dan uji kelarutan. Berdasarkan hasil pengujian evaluasi granul instan pada penelitian ini menunjukkan bahwa F1 dan F2 ekstrak daun binahong menghasilkan mutu yang baik, sedangkan pada F3 menunjukkan hasil yang paling baik. Dari hasil analisis secara statistik menunjukkan bahwa terdapat pengaruh variasi konsentrasi pengikat PVP K-30 terhadap laju alir granul (P 0,05). Hasil kadar flavonoid total ekstrak daun binahong adalah 7,5701 % sedangkan pada kadar flavonoid granul instan daun binahong formula 3 yaitu 3,1681 %. Kata kunci : Tanaman Daun Binahong, Granul instan, Flavonoid, PVP K-30
  • Program Studi : Farmasi